Yang ini salah satu karya fresh from the oven hehehe… Baru aja dibuat dan selesai terkirim untuk teman crafterku yang cantiks.

Temanku ini suka sekali bunga dan sulur-sulur. Hmmm….memikirkan idenya membuatku langsung teringat akan kegiatan berkebun. So…seperti biasa, kulapis dulu music box dengan rumput hijau segar. Lalu kubuat bermacam-macam bunga dengan berbagai macam warna dan ukuran. Kutempel bunga-bunga kecil tersebut menyebar di sekeliling rumput. Dengan tambahan sulur yang membentuk spiral melingkar-lingkar, akan membuat kesan sulurnya terlihat tidak kaku. Taburan pearl glitter diatas bunga akan membuat bunga-bunga tersebut terlihat shiny dan bersinar saat terkena cahaya.

Owwww…..ada kelinci kecillll hihihi… Kelinci mungil ini sedang bermain dengan kupu-kupu kuning manis yang hinggap di hidungnya ^_^. Lompat…lompattt… hati-hati kelinci kecil, bunganya jangan sampai terinjak-injah yahh hihi… (for game, do you know how many yellow butterflies on this music box?guess!!)

 Disisi lain dari music box, kutambahkan bunga yang berwarna orange cerah (secerah wajah pemesannya nih hihihi ;p). Tambahkan juga sulur-suluran dan bunga kering untuk membuat tampilan lebih terlihat hidup.

Terakhir…yang membuat music box ini spesial, tentunya karena ada profil teman cantikku dan suami tercintanya (cuiittt…cuittt…lagi romantis2nya nih katanya hihihi :p). Agar tema kebun-nya terasa kuat, kubuat pasangan harmonis dan romantis ini seakan sedang berkebun sekalian hehe… Sang istri bagian menyiram tanaman, agar bunga di taman segar dan tumbuh mewangi. Sedang sang suami mengeruk tanah dengan penggaruk, menggemburkan tanah sehingga bunga-bunga dapat tumbuh di tanah gembur dan subur ^_^. Kerjasama yang kompak dan sehati dari suami istri inilah yang bisa menumbuhkan kebun bunga menjadi semakin indah. Itulah sebuah gambaran keluarga yang indah… dimana suami dan istri boleh saling mendukung dalam bekerja dan kehidupan sehari-hari (itu sedikit filosofi yang kubuat, sehingga tetap dibalik sebuah karya terdapat sebuah makna didalamnya hehe.. :p). Hope you like it. Terima kasih karena sudah memberiku kepercayaan penuh dalam mengerjakan music box ini ^_^.

 

Play with clay, Piet’s Art touch the heart with art

 

4 thoughts on “Romance Garden

  1. material claynya apa ya, Mbak? jenis varnishnya? untuk wajah apakah menggunakan cetakan? thanks

    1. clay pake yang light weight. Varnishnya bisa apa yang glossy, bisa juga pake spray bening. Kalo yang foto ini, semua tanpa cetakan :).

Leave a Reply to muni Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *