Untuk tantangan terakhir kami para peserta diberi tantanga untuk membuat cerita clay. Sebenarnya aku ingin membuat tema lain, tapi berhubung waktu yang mepet jadi aku harus segera memutuskan tema apa yang akan kubikin. Karena memang bebas boleh bikin cerita apa aja, so aku bikin tema Pergi ke Negeri Dongeng deh wkwk… Tema ini selalu menjadi kesukaanku karena aku bs bercerita bebas sesuai imajinasiku :D. So disini yang terpikir olehku adalah cerita seorang gadis kecil yang sedang bermimpi dan pergi ke negeri dimana peri-peri berada. Inspirasi cerita ini adalah dari buku dongeng yang kupunya sejak aku kecil. Aku dulu suka sekali membaca cerita ini. Bukan cerita Alice yak hihi, buku cerita yg ini lebih banyak peri2nya aku lebih suka hihi… Foto2 ini kuambil cepet2an di kamar, cahayanya agak kurang, pikirku nantinya setelah acara aku mau foto2 lagi di outdoor spy cahayanya lebih bagus. Tapi ternyata karyanya ditinggal di mnctv hiks :p, jadi foto seadanya aja deh..

141.JPGlYak, ceritanya adalah… Gadis kecil ini tersesat di negeri dongeng bersama anak kucing putih kesayangannya. Tapi karena namanya juga tersesat di negeri peri-peri yang lucu dan baik hati, maka gadis kecil inipun menjadi senang dan bermain bersama para peri dan elf kecil :). Anak kucing kecilnya itu aku ingin bikin pose jatuh yang cute. Pinginnya sih bikin yang lebih realistik, tp waktunya ga nutut, jd kubikin model kartun aja supaya kesan imutnya dapat.

lost in clairyland 007.JPGlNah itu si kucing kecil sedang berlarian mengejar tupai-tupai kecil hihi… Tiba-tiba seekor tupai melompat dari jamur, yak… si anak kucing siap menangkap dan mengajaknya bermain :D. Makanya kucingnya kubikin bergulung-bulung di rerumputan. Ahhhh… awasssss…. Ada 2 elf kecil yang ternyata sedang naik kereta. Mereka juga sedang bermain dengan bubuk ajaib, jadi keretanya bisa berjalan tanpa ada yang menarik. Karena tiba-tiba ada kucing yang melintas di depan kereta, itu elf yang duduk di dalam kereta sampai hampir terjatuh… Nah efl kecil yang duuk di atas kereta tertawa terbahak-bahak melihat temannya yang terkaget-kaget.. Uuhhh…nakal ya si elf kecil yang tertawa itu :p. Tapi jangan kuatir, meskipun terkadang nakal, para elf ini baik hati dan suka berteman kok ^_^.

lost in clairyland 008.JPGlSedangkan gadis kecilnya itu sedang bermain dengan para peri dan kupu2. Ada seekor kupu yang memberikan pita untuk ditaruh di mahkota bunga di kepala gadis kecil. Para peri membuatkan mahkota bunga, dan supaya lebih cantik, kupu-kupu kecil membuatkan pita untuk gadis kecil :). Para peri melihat dan tersenyum senang, mereka suka jika ada tamu baru yang berkunjung ke negeri mereka. Ahhh iyaaa… itu juga ada siput cahaya hihihi… Si siput tersebut bisa memancarkan cahaya kalo gelap (alias dikasih cat glow in the dark wkwk). Dengan lendirnya, siput kecil tersebut bisa menandai rumah jamur ataupun kaca-kaca sehingga para peri dan para elf tidak kesulitan mencari rumah mereka ketika hari mulai gelap. Ahhh… menyenangkan memang bermain di negeri peri ya…

lost in clairyland 003-1.JPGlHihihhi itulah sekilas cerita clay yang kubuat di dalam karyaku. Meskipun agak cepet2an, syukurlah karya tersebut akhirnya bisa selesai hihi… Makasih udah baca ceritaku yaaa…

 

Cerita tantangan I TV Champion Clay: http://piets-art.com/blog/2018/02/italian-set-menu/

Cerita tangangan II TV Champion Clay: http://piets-art.com/blog/2018/02/cerita-tv-champion-tantangan-2-5-karakter-disney/

 

 

Play with clay, Piet’s Art touch the heart with art

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *